Sabtu, 12 Maret 2016

Woow...!! Game Zombie TERBAIK 2015 Sampai 2016


Setelah pada pembahasan beberapa waktu lalu mengenai game zombie terpopuler PC, pada pembahasan kali ini membahas mengenai beberapa game zombie Android terbaik. Melalui platforms Android, terdapat beberapa game zombie yang di dalam permainannya perlu mengalahkan musuh yang berupa zombie.

Zombie merupakan salah satu makhluk menyeramkan yang menyerang manusia. Sudah banyak game yang bertemakan zombie yang dikembangkan oleh para developer mulai dari Plants vs Zombie sampai dengan Resident Evil dengan beberapa serinya. Game-game tersebut dapat dimainkan melalui PC maupun konsol.

Nah lalu apa saja game zombie yang bisa dimainkan melalui perangkat mobile berbasis Android? Nah untuk Anda yang penasaran dan ingin memainkan game zombie di Android, ikuti pembahasannya di bawah ini!

Berikut Game Zombie Android Terbaik 2015

Into The Dead

Into The Dead merupakan salah satu game bertemakan zombie yang dapat Anda mainkan melalui perangkat Android. Game bertipe FPS (First Person Shooter) ini menguji ketrampilan setiap pemainnya untuk menghindari kejaran zombie. Dengan tampilan grafis 3D membuat game Into The Dead layak untuk dimainkan. Seperti namanya Into The Dead akan merasakan atmosfer mencekam dengan grafis 3D yang dimana pemain harus menembak para zombie untuk melindungi diri.

Dead Trigger 2

Game zombie Andoid terbaik berikutnya adalah Dead Trigger 2. Keunggulan game ini adalah grafis serta gameplay menarik. Tidak hanya dilengkapi dengan grafis keren, tetapi juga menampilkan animasi yang membuat pemainnya sedang memainkan game dengan genre FPS pada sebuah perangkat game konsol. Di dalam memainkannya pemain harus menjelajahi sekitar 10 wilayah dengan 35 macam lingkungan guna memusnahkan para zombie. Bagi Anda yang tertarik memainkan Dead Trigger 2, silahkan mengunduhnya langsung melalui Playstore.

Dead Effect

Game zombie Android terbaik berikutnya adalah Dead Effect yang menawarkan grafis keren. Untuk menyelesaikan game ini pemain harus melewati sekitar 12 misi yang setiap misinya harus mengalahkan para musuh yang berupa zombie. Selain itu terdapat mode survival dimana pemain hars mengalahkan para zombie dengan meng-unlock berbagai senjata. Dead Effect langsung dapat diunduh melalui Playstore.

Plants vs Zombies 2

Game legendaris ini tentunya sudah tidak asing lagi bagi para pecinta game. Plants vs Zombies 2 kembali hadir dengan gameplay dan grafis keren yang bisa dimainkan melalui Android maupun iOS. Seri terbaru dari Plants vs Zombies ini menyajikan pertarungan antara tanaman dengan para zombie. Pertahankan kebun dari serangan zombie yang siap memakan, jika pertahanan berhasil di tembus. Plants vs Zombies 2 dikembangkan oleh Electronic Arts dan bisa Anda unduh melalui Playstore.

Zombie HQ

Game zombie yang terakhir pada pembahasan ini adalah Zombie HQ yang dikembangkan oleh Rebellion. Pemain harus melewati setiap misi yang ada untuk mengalahkan para zombie termasuk juga markas dari para zombie. Dalam mengalahkan zombie, akan dilengkapi dengan berbagai senjata seperti gergaji, senapan, pedang, senapan sniper, dan banyak lagi. Tertarik? Unduh terlebih dahulu di Playstore.

Samurai vs Zombies Defense 2

Game ini merupakan sebuah game dengan tema zombie yang memiliki rating yang cukup tinggi di Play Store Google dan sudah dimainkan oleh jutaan orang di seluruh dunia. Dengan tampilan grafis 2D akan membuat para pemain menjadi lebih seru untuk memainkan game ini. Misi Anda adalah bertahan dari serangan zombie dengan menggunakan skill serta peralatan perang yang Anda miliki. Pada game ini Anda dapat memilih karakter superhero yang keren. Selain itu Anda dapat meningkatkan skill para superhero dengan cara mengumpulkan skill magis, petahanan dan senjata.

Walking Dead : The Game Seson One

Game zombie Android terbaik selanjutnya adalah Walking Dead : The Game Seson One. Dalam game ini Anda akan dibawa berpetualang dan Anda akan dituntut untuk tetap bertahan hidup dari serangan para zombie jahat. Walking Dead memiliki genre point and click yang disokong dengan story telling yang cukup kental dengan zombie. Jadi jangan heran jika game zombie yang satu ini banyak diminati oleh para penggemar game. Selain memiliki kualitas grafis yang memukau dan voice actor yang cukup bagus, game ini dapat menjadi pengalaman yang seru bagi Anda yang berjiwa petualang.

Zombie Runner

Game ini memiliki konsep dimana Anda seolah-olah merpakan zombie gila yang terus berlari tanpa henti. Selama pelarian tersebut Anda akan menghadapi banyak tantangan dan polisi yang mencoba mengejar dan membunuh Anda secara sadis. Yang menarik dari game ini adalah jika Anda sudah menjadi gila alias power full maka Anda dapat menggigit  polisi setiap Anda menemuinya, bahkan Anda dapat menjadi pengikut berlari bersama Anda. Game ini memiliki tampilan retro yang cukup baik, serta gameplay yang cukup cepat untuk dimainkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar